Membuat Format Bullet and Numbering dengan HTML - cerita Menarik

cerita Menarik

Menampilkan Cerita yang menarik

test banner

Post Top Ad

Responsive Ads Here

4.30.2009

Membuat Format Bullet and Numbering dengan HTML

kali ini saya hanya sedekar ingin berbagi pengetahuan tentang format bullet and numbering dengan HTML. Kalau temen-temen sering ngetik di Microsoft Word pasti sudah pernah menggunakan bullet and numbering. Itu loh... yang berfungsi untuk memberikan label urutan kepada suatu list. Misalnya urutan 1, 2, 3, 4, atau mungkin a, b, c, d, atau bisa juga berupa simbol.

Sebebenernya di hampir semua blog sudah tersedia fasilitas penambahan bullet and numbering secara mudah dengan meng-klik iconnya saja, tapi bagi temen-temen yang lebih senang dengan tantangan atau mungkin ingin lebih berkreasi dengan bullet and numbering, bisa melalui HTML.

Contohnya:
1. ini bentuk numbering satu
2. numbering lagi
3. numbering lagi yach...
4. ini yang terakhir

Sejauh yang saya ketahui, untuk membuat bullet and numbering ini bisa langsung melalui HTML, atau bisa juga melalui CSS (Cascading Style Sheet). Namun kali ini saya hanya berbagi cara pembuatan melalui HTML saja. Untuk tutorial ini bisa anda coba membuatnya di notepad, atau langsung di blog juga bisa ;)
Tentukan bentuk bullet/numbering yang anda inginkan. Jika ingin berupa number/nomor, seperti 1, 2, 3, 4, dst, maka kode yang Anda gunakan adalah:

<ol>
<li>ini bentuk numbering satu</li>
<li>numbering lagi</li>
<li>numbering lagi yach...</li>
<li>ini yang terakhir</li>
</ol>

Hasil yang terlihat akan seperti ini:

1. ini bentuk numbering satu
2. numbering lagi
3. numbering lagi yach...
4. ini yang terakhir

Yang menentukan list tersebut berupa number adalah code .Sedangkan bila Anda ingin membaut membuat list berupa bullet (simbol), maka code yang bisa Anda gunakan adalah:

<ul>
<li>ini bullet satu</li>
<li>ini bullet lagi</li>
<li>yang ini juga bullet</li>
</ul>

Sedikit ada spesial pada tag UL ini: bentuk bullet bisa kreasikan, baik dengan code maupun dengan gambar. Misalnya:

<ul> <li style="list-style-type:disc">ini bentuk disc bulllet</li>
<li style="list-style-type:circle">ini bentuk circle (lingkaran)</li>
<li style="list-style-type:square">kalo yang ini bentuk persegi</li></ul>

Kalo mau icon listnya bukan berupa number atau bullet, tapi berupa gambar, Anda bisa menggunakan kode ul tersebut yang ditambahi dengan css inline yang diselipi dengan url gambar icon yang dimaksud. Seperti:

<ul style="list-style-image: url(http://www.blogger.com/favicon.ico)"> <li>ini list yang pake icon gambar</li>
<li>yang ini juga contohnya </li> </ul>

Perbedaan bullet and numbering hanya pada tag pertama dan terakhir saja. Jika ingin membuat list berupa number, maka tag yang anda gunakan adalah OL. Sementara jika anda ingin membuat lists berupa icon simbol atau gambar, maka gunakan tag UL.

Oke... saya rasa itu aja dulu, ntar sambungannya lain kali aja... yang saya sebutkan di atas hanya contoh saja, silakan Anda kreasikan dengan imajinasi Anda sendiri. Selamat ber HTML dan semoga bermanfaat :)

3 comments:

  1. thanks for share....aku coba dulu yaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaaa....:40

    ReplyDelete
  2. adow.... gak lengkap sama sekali

    ReplyDelete
  3. Jika ingin list berupa teks. pake tag apa.?

    ReplyDelete

Post Bottom Ad

Responsive Ads Here